Yo Whats'up guys. Apa kabs? Kali ini saya akan sharing beberapa game online terbaik yang dimainkan oleh banyak gamer di Indonesia. Penasaran yaaa? Langsung aja yuk dibaca. Check this out! :D
DotA 2 |
Developer: Valve | Penerbit: Valve | Ukuran: 9 GB
Genre: Multiplayer Online Battle Arena | Online: Ya
Dota 2 adalah sekuel dari game DotA, sebuah mod dari Warcraft 3, di mana kamu dan empat orang lainnya harus menghancurkan markas musuh dan juga mempertahankan markas sendiri di saat yang bersamaan. Secara gameplay, Dota 2 tidak berbeda dari DotA yang asli, dan tetap menjadi salah satu game dengan kompleksitas dan learning curve yang menantang dan sulit daripada game lain dengan genre sama.
Jika kamu sedang mencari sesuatu yang berbeda, Dota 2 Reborn kini memiliki fitur Arcade yang memungkinkan kamu untuk bermain dalam peta buatan komunitas. Bayangkan, kamu bisa bermain Dota 2 bersama dua puluh orang sekaligus dalam Dota 10v10, tarik-menarik menggunakan Pudge dalam Pudge Wars, hingga melihat karakter Bleach dan One Piece saling bertarung.
Selain itu, di luar konten dan desain dasar game, semua konten tambahan dalam Dota 2 tidak dibuat oleh Valve, melainkan dari komunitas dan penggemarnya. Item kosmetik atau aksesoris yang ada saat ini sebagian besar diciptakan oleh desainer luar, sedangkan turnamen-turnamen kecil diadakan oleh komunitas atau pihak lain. Para kontributor juga mendapatkan keuntungan finansial dari tiap kontribusi mereka kepada Dota 2.
Point Blank |
Developer: Zepetto | Penerbit: NCSSoft | Ukuran: 2.5 GB
Genre: First Person Shooter | Online: Ya
Point Blank adalah game yang hampir sudah dikenal oleh gamer di seluruh Indonesia. Pasalnya sebelum banyak game online yang berdatangan di Indonesia, game ini dulu sudah banyak diminati dan dimainkan oleh para pemain game online di Indonesia.
Sayangnya dikarenakan banyak dari playernya yang memakai program illegal/cheat. Nama game ini tercemar dan reputasinya menjadi buruk. Sehingga banyak player yang berhenti untuk memainkan game ini.
Akan tetapi, game master dari Point Blank tidak menyerah begitu saja. Mereka pun berupaya keras untuk membasmi player yang memakai program illegal tersebut agar game ini tidak di cap sebagai gamenya para cheater. Serta mereka membuat event/lomba agar menambah daya tarik dari player agar bisa menambah jumlah player dan tingkat loyalitas mereka.
League of Legends |
Developer: Riot Games | Penerbit: Riot Games
Ukuran: 5 GB | Genre: MOBA | Online: Ya
League of Legends, atau yang biasa disebut dengan LoL adalah game MOBA produksi Riot Games yang dimainkan oleh 27 orang setiap harinya. Cara bermain LoL mirip dengan Dota 2, di mana satu tim yang beranggotakan lima orang akan mengendalikan karakter (dalam LoL disebut Champion) dengan kemampuan unik untuk menghancurkan atau mengambil alih markas (Nexus) lawan.
Hal yang membuat LoL unik adalah mekanisme waktu permainan yang lebih singkat dari Dota 2, yaitu sekitar dua puluh menit setiap pertandingannya. Walaupun mekanisme waktunya cepat, pertarungan di LoL tidak serusuh Dota 2, jadi jangan heran kalau satu lawan baru gugur setelah sepuluh menit permainan. LoL cocok untuk kamu yang ingin bermain game MOBA penuh strategi dalam tempo yang cepat.
Team Fortress 2 |
Developer: Valve | Penerbit: Valve | Ukuran: 14 GB
Genre: First Person Shooter | Online: Ya
Team Fortress 2 adalah game FPS gratis yang tidak pernah keluar dari jajaran lima game yang paling banyak dimainkan di Steam. Team Fortress 2 menawarkan sistem kelas yang unik dan seru, ditambah variasi senjata dan kostum yang cukup banyak.
Tidak seperti FPS lainnya, Team Fortress 2 memilki grafis kartun yang konyol dan “lebay“. Kamu bisa membuat karaktermu terbang tinggi menggunakan pantulan roket, menggunakan senapan air untuk membunuh lawan, atau menembakkan laser ke teman untuk membuatnya tidak bisa mati selama beberapa waktu.
Sama seperti DOTA 2, kamu bisa mendapatkan berbagai senjata dan kostum setelah pertandingan jika kamu beruntung. Walaupun sudah berumur lebih dari delapan tahun, Team Fortress 2 tidak menunjukkan tanda-tanda akan mati, bahkan hingga 2016 ini Team Fortress 2 masih rajin mendapatkan update untuk penyempurnaan teknis dan tambahan konten lainnya.
Paladins |
Developer: Hi-Rez | Penerbit: Hi-Rez | Ukuran: 4 GB
Genre: First Person Shooter Multiplayer | Online: Ya
Paladins ialah game yang dibuat oleh Hi-Rez Developer dan bergenre FPS Multiplayer. Game ini disebut sebut menyerupai Overwatch di Steam karena dilihat dari gameplay nya dan mendapat respon sangat positif dari beberapa gamer yang telah mencoba ini.
Game ini bisa dikatakan Overwatch versi murah (gratis) karena memang
sebagian fitur dalam game ini memiliki kesamaan dengan game terkenal
tersebut. Mulai dari karakter dan modeling. Tetapi game ini tidak
mencuri sedikitpun fitur dari game Overwatch.
Game ini menggunakan fitur "low polly" karakter nya. Dibalik itu,
karakter di setiap game ini mempunyai kelebihan masing masing dan
mempunyai tugas masing masing dari mulai menjadi Support, Front Line,
Damage, dan juga Plank.
Mungkin
cukup segitu aja sharing tentang game online terbaik yang paling sering
dimainkan oleh gamers di Indonesia. Terima kasih sudah mampir. Masih
belom puas? tunggu postingan saya yang selanjutnya yaa, pasti update kok
tenang ajaaa. Salam Gamers!
-------GAMERS DIDN'T DIE. WE JUST RESPAWN------
Kapan kapan mabar ayo gan :D Jangan lupa visit blog ane gan :D
BalasHapusBlog Teknologi
mantap om, pas banget buat bahan refrensi :D jangan lupa visi blog ane om :D
BalasHapusGame terbaik terpopuler